Senin, 21 September 2015

Feature : Pilihlah Smartphone Idamanmu Dengan Bijak



Tidak dapat dipungkiri, perkembangan hardware pada smartphone berlangsung dengan sangat cepat. Tak heran, Smartphone yang kamu pakai sudah terasa jadul padahal belum lama di gunakan. Sebagai contoh, 2 tahun lalu kita disihir dengan Smartphone berprosesor Quad Core yang tenagaya sama seperti sebuah notebook. Tapi sekarang, Prosessor ber inti 4 sudah sangat umum dengan keluarnya prosessor ber inti 10. Yang menjadi permasalahannya ialah, Apakah Pembelian kamu masih masuk ke kategori Value For Money? Pada kesempatan kali ini, kita akan membahas poin-poin yang perlu kamu pertimbangkan dalam membeli Smartphone yang pas tanpa di landasi oleh Nafsu.

Poin pertama, Kamu harus tahu kamu tipe gamer yang seperti apa. Jika kamu hanya ingin bermain game casual seperti candy crush saga, Clash Of Clans, ataupun Hayday. Smartphone dengan prosesor dual core dan ram 1 gb sudah cukup untuh memenuhi hasrat gaming kamu. Lain ceritanya jika kamu seorang hardcore gamer yang mencari game dengan gameplay dan grafis yang menyerupai game konsol, Maka Smartphone Quadcore dengan ram 2gb wajib masuk ke kantong kamu.

Poin kedua, Jangan hanya termakan tipu daya dari Brand Smartphone ternama. Memang ada pepatah ada harga ada rupa. Memang jika harga barang tersebut mahal, rata-rata kualitas barang yang akan kamu dapatkan pasti sangat bagus. Tapi, jika kamu bisa mendapatkan barang yang murah tapi kualitas setara atau di atas barang yang mahal mengapa tidak?. Barang branded memang mempunyai gengsi tersendiri tapi apa gunanya gengsi jika barang yang kamu beli kualitasnya kalah saing dengan brand yang gaungnya jarang terdengar?. Dulu, ponsel buatan china dipandang sebelah mata oleh konsumen. Anggapan bahwa ponsel china merupakan ponsel kelas dua masih melekat di benak konsumen hingga saat ini. Anggapan itu perlahahan-lahan terkikis dengan dirilisnya Smartphone tenaga kuda dengan harga miring. Xiaomi, evercoss, dan lenovo merupakan contoh ketiga produsen ponesl asal tirai bambu yang Spesifikasi Smartphone terbilang lumayan dengan harga yang murah. Jika kamu mengambil produk branded dengan spesifikasi sejenis, Harganya bisa dua kali lipat dari harga yang ditawarkan produsen china. Intinya, tidak ada salahnya memilih produk alternatif dan jangan memaksakan kehendak dengan budget yang terbatas

Poin Ketiga, Sesuaikan spesifikasi handphone dengan kebutuhan kamu. Kamu bisa menjadikan Poin pertama sebagai contoh pemanfaatan spesifikasi Smartphone. Percuma membeli handphone dengan spesifikasi dewa tapi hanya sekedar dipakai untuk menelpon dan media sosial saja.

Kesimpulannya, dari ke semua poin diatas, jika kamu bisa menerapkan poin-poin itu dengan baik, saya jamin kamu bisa menghemat anggaran hingga jutaan rupiah. Untuk apa beli handphone branded dengan spesifikasi dewa jika dengan smartphone cina biasa saja sudah bisa mencukupi kebutuhan kita. Jadi, Jadilah Bijaksana!!!. Bukan Produk yang menarik kamu, tapi kamulah yang menarik produk tersebut.

Sabtu, 19 September 2015

Review GT Racing 2 : The Real Car Experience


GT Racing 2 : The Real Car Experience merupakan penerus dari game GT Racing sebelumnya. Game berbasis Freemium ini dirilis gameloft pada tahun 2013 lalu. Walaupun telah lama dirilis, game ini masih mendapatkan patch - patch baru yang membuat game ini semakin menarik untuk dimainkan. 

Grafis
GT Racing 2 Menampilkan Visual yang lumayan sedap dipandang untuk ukuran game android. Walaupun sebenarnya grafis game ini masih kalah dengan game sejenis berjudul Real Racing 3 dari EA games. Model 3D mobil yang ditampilkan lumayan mendetil dengan efek-efek khusus seperti kilat cahaya dan bayangan pada mobil yang mempercantik presentasi langsung dari GT Racing 2. Visual lintasan yang disuguhkan juga lumayan mendetil. Aspal yang memantulkan cahaya matahari dan hamparan langsung sinar matahari ke layar membuat pengalaman membalap di game ini terasa lebih nyata.





Game ini mempunyai 4 sudut pandang kamera yang bisa kamu gunakan. Mode - mode tersebut ialah Third Person Near, Third Person Far, Dashboard View, dan Bumper View. Mode Dashboard view hanya dapat kamu gunakan jika Smartphone kamu dianggap gameloft cukup kuat untuk menampilkan view tersebut. Anehnya, ada juga kasus dimana GPU Smartphone yang mempunyai performa cukup tinggi Dashboard Viewnya di Disable Gameloft. Kejadian tersebut terjadi saat kami menggunakan Smartphone yang menggunakan GPU Mali T760MP2 dengan Prosesor Octa Core Mediatek MT6752m. Padahal, Saat kami menjalankan game ini di Asus Zenfone 6 yang berprosesor Dual Core Intel Clover Trail dengan GPU PowerVR SGX 544MP2 Dashboard View tidak di disable gameloft padahal diatas kertas MT6752m jauh lebih bertenaga dengan selisih antutu benchmark sebesar 15 ribu.




Gameplay
Seperti game-game simulasi balap lainnya, kamu di daulat sebagai pembalap yang harus memenangkan tantangan - tantangan yang diberikan. Terhitung ada 4 jenis tantangan yang diberikan GT Racing 2. Yang pertama mode Ambil alih. Kamu harus menyusul semua lawanmu untuk memenangkan tantangan ini. Yang kedua mode balapan klasik. Pada mode ini kamu hanya perlu mencapai garis finish dengan posisi setinggi-tingginya. Selanjutnya mode penguasa bukit. Inti dari mode ini ialah mempertahankan posisi kamu selama mungkin untuk mendapatkan poin. Semakin tinggi posisi kamu, maka semakin banyak pula poin yang kamu raih. Kunci dari mode ini ialah mempertahankan posisi teratas selama mungkin. Yang terakhit mode Kualifikasi. Mode ini sama saja seperti mode time trial yang biasa kamu jumpai di game balap lainnya. 




Saat kamu berhasil menyelesaikan tantangan, kamu akan diberikan bintang sebagai reward. Banyaknya jumlah bintang yang diberikan tergantung dengan posisi berapa kamu menyelesaikan balapan. Maksimal bintang yang bisa kamu raih per balapan berjumlah 3 bintang. Bintang-bintang ini lah yang nantinya akan menetukan progress kamu dalam menyelesaikan game ini. Semakin banyak bintang yang kamu kumpulkan, semakin banyak pula variasi mobil dan lintasan yang dapat kamu mainkan.

Game ini juga mempunyai 4 variasi skema kontrol yang dapat kamu gunakan. Type - type yang ada ialah penggunaan sensor accelerometer untuk menggerakan mobil, tap kiri kanan, dan juga mode stir virtual. Dari semua kontrol yang ada, menurut kami yang paling nyaman dan responsif menggunakan sistem tap di layar. Jika kamu merupakan gamer casual yang hanya ingin menikmati game ini tanpa perlu mempelajari skema kontrol lebih lanjut, ada fitur bantuan pengereman dan stir otomatis yang membuat pengendalian mobil menjadi lebih mudah. 



Fitur
GT Racing 2 menyuguhkan 2 mode utama yaitu Single Player dan Semi Multiplayer. Mengapa kami sebut mode Semi Multiplayer? karena dalam mode multiplayer GT Racing, kamu tidak benar-benar melawan pemain lain secara langsung. Yang kamu lawan ialah rekaman waktu lawanmu yang disimpan dalam server gameloft. Saat kamu memenangi balapan kamu akan diberikan poin sesuai dengan posisi finish kamu. Yang menarik, GT Racing menyediakan fitur kejuaraan. Kejuaraan ini mempunyai beberapa tingkatan. Jika kamu memenangi kejuaraan, kamu akan naik tingkat ke kejuaraan lainnya. Kejuaraan ini memakai sistem klasemen. Poin yang kamu dapatkan dalam mengikuti balapan multiplayer akan diakumulasikan disini.



Satu lagi, GT Racing 2 mempunyai fitur yang dinamai bentrokan tim. Fitur ini sebenarnya merupakan fitur multiplayer biasa, bedanya dalam fitur ini kamu akan menjadi bagian dari salah satu tim dan membalap dengan membawa nama tim tersebut. Nilai kamu pun akan diakumulasikan dengan nilai anggota tim lainnya.



Yang paling menarik dari GT racing yaitu banyaknya event yang diselenggarakan secara berkala. Di event-event yang diselenggarakan ini, kamu bisa memenangkan hadiah yang mungkin hanya bisa kamu dapatkan jika kamu membeli IAP yang ada. 


Harga
Game ini dapat kamu download dari Google Playstore secara gratis. Perlu diingat, game ini bertipe freemium yang berarti game ini mengimpletasikan IAP di dalamnya. Tapi, kamu tidak perlu takut karena IAP dalam game ini hanya bersifat opsional. Jika kamu type orang yang tidak sabaran, saya sarankan kamu untuk berjibaku membeli IAP yang disediakan.

Kesimpulan
Tidak diragukan lagi, GT Racing 2 merupakan salah satu game terbaik yang dirilis untuk Android. Peningkatan dari sequel sebelumnya pun juga tidak main-main. Kontrol yang lebih baik, grafis yang lebih wah dan fitur yang lebih banyak membuat game ini sangat layak untuk dimainkan. Yang patut disayangkan,  gameloft lebih memilih type Freemium untuk franchisenya yang satu ini.


Jumat, 11 September 2015

Idolm@ster Cinderella Stage Android Preview : Merangkak Menuju Top Idol!!


Tidak banyak game niche jepang yang dirilis di Platform Mobile apalagi yang bertema Idol. Love Live School Idol Festival bisa jadi game bertema Idol satu-satunya yang kamu kenali. Belum lama ini, Bandai Namco Games merilis game bertema Idol Production Online dengan Judul Idolm@ster Cinderella Stage untuk Android dan iOS. Apakah game ini bisa mengikuti kesuksesan Love Live yang lebih dulu dirilis?

Grafis
Saat konser yang disebut Live dalam game ini, kamu bisa memilih untuk menggunakan grafis 3D atau tidak. Jika Spesifikasi Smartphone kamu mencukupi, kamu bisa mengaktifkan mode 3Dnya. Grafis 3D yang dtiampilkan dalam game ini lumayan bagus. Dapat saya katakan, grafisnya mendekati game yang ada di Playstation Vita. Transisi gerak idol yang sedang menari terlihat sangat halus. Kekurangannya, Para idol yang ada hanya diam di tempatnya masing-masing dan tidak dapat bertukar posisi dengan idol lainnya. Tapi, grafis seperti ini untuk game Freemium di Platform Mobile sudah lebih dari cukup.






Gameplay
Dalam game ini, kamu akan berperan sebagai produser yang akan memproduseri Idol yang ada di agensi tempat kamu bekerja. Tugas kamu ialah membimbing idol yang ada untuk menjadi Idol Nomor Satu.

Gameplay yang dihadirkan Idolm@ster Cinderella Stage sangat mirip dengan game Love Live School Idol Festival. Bisa jadi perbedaannya hanya terdapat pada Tema Anime yang digunakan saja. Yang satu mengambil setting dari Anime Love Live! dan yang satunya lagi mengambil tema dari anime Idolm@ster.

Mode utama dari game ini ialah mode Live dengan genre Rythm game. Seperti game rythm lainnya, kamu harus men-tap ikon sesuai dengan arahan yang muncul dilayar. Pen-tapannya juga harus kamu sesuaikan dengan beat lagu yang dimainkan. Ikon yang harus kamu tap dilambangkan dengan wajah para idol yang letaknya berderet di layar bagian bawah. Pada game ini, selain mentap kamu juga akan ditantang dengan gesture lainnya seperti mengesek tangan kamu dilayar dan menahan tap sesuai dengan arahan yang diberikan. Untuk memainkan mode rythm ini kamu diharuskan mempunyai life point yg cukup. Life point poin yang dikonsumsi berbeda-beda besarnya tergantung dengan jumlah bintang atau tingginya kesulitan lagu yang dimainkan. Jadi, semakin sulit level yang kamu ambil maka semakin tinggi pula Life point yang kamu bayar. Life point ini akan terisi sendiri satu point setiap lima menit. Kapasitas Life point meningkat seiring dengan meningkatnya level kamu. Jika kamu tidak sabaran, kamu bisa memanfaatkan fitur IAP pada game ini




Fitur
Seperti Love Live, game ini jugamemanfaatkan sistem kartu untuk melambangkan idol yang ada.Level kartu dibagi menjadi 3 yaitu Super Rare, Rare, dan Normal. Kamu bisa mendapatkan kartu-kartu tersebut dengan menyelesaikan live dengan skor setinggi-tingginya atau bisa juga dengan undian jika point untuk mengambil undian mencukupi.



Idolm@ster Cinderella Stage juga memiliki mode Visual Novel. Pada mode ini kamu bisa berinteraksi langsung dengan para idol. Cerita baru akan di Unlock jika level kamu sudah memncukupi.


Ada lagi fitur yang bernama Idol Room. Idol Room berfungsi sebagai tempat kamu mengelola idol yang ada. Kamu bisa menaikkan level atapun menambah peralatan yang ada di idol room agar pengelolaan dapat berjalan lebih baik. Kamu juga bisa membeli lagu untuk dimainkan saat live di Idol Room ini.



Harga
Game ini bisa kamu download secara gratis di Playstore region jepang. Perlu diingat, game ini aslinya baru dirilis di wilayah jepang. Jika kamu memang ingin memainka game ini, kamu harus mendownload versi terbaru apknya dari blog penyedia apk. Kenapa harus versi terbaru? Game ini merupakan online game yang selalu membutuhkan koneksi internet. Jadi, setiap kamu membuka game ini maka versi game akan di check. Jika versi yang kamu install bukan versi terbaru, kamu tidak akan bisa login ke dalam game ini.



Kesimpulan
Idolm@ster Cinderella Girls merupakan game yang ditujukan untuk fans dari animenya. Banyaknya fans service di dalam game dan Live dengan grafis 3D membuat game ini selangkah lebih maju dibanding Love live! game yang sejenis telah lebh dulu sukses. Jika kamu tidak bisa berbahasa jepang, kamu masih bisa memainkan game ini dengan batasan-batasan tertentu.Yang berarti, hanya segelintir fitur saja yang dapat kamu nikmati. Versi bahasa inggrisnya pun belum jelas kabarnya samapai saat artikel ini ditulis. Selain hal-hal diatas, game ini cukup menghibur terutama bagi kamu fans dari animenya.

Selasa, 08 September 2015

Kirby Triple Deluxe 3DS Review : Kembalinya si Lucu Yang Pemberani



Kirby, merupakan salah satu franchise utama nintendo sejak dahulu kala. Bentuknya yang lucu, pewarnaan characternya yang penuh warna, serta ekspresinya yang selalu ceria membuat kita betah memainkan franchise ini. Saya yakin, baik orang dewasa atau anak-anak sekalipun pasti suka dengan game ini. Sekarang, kirby kembali melanjutkan petualanganya di game yang berjudul Kirby Triple Deluxe yang di rilis untuk Nintendo 3DS. Walaupun game ini sudah cukup berumur, tidak ada salahnya kalau kita kembali mereview game ini.

Grafis
Kirby Triple Deluxe menyajikan grafis penuh warna yang terkesan ceria. Tipe grafis yang diusungnya itu membuat game ini terlihat sangat atraktif dan fun. Dan kabar baiknya, game ini minim sekali jaggies yang berarti gambar yang ditampilkan terlihat halus walaupun kamu memainkannya di 3DS XL sekalipun. Menurut pendapat saya, grafis game ini lebih baik dari New Super Mario Brothers 2.




3D efek pada game ini dapat membuat grafis yang ditampilkan lebih sedap untuk dipandang. Jadi, saya sarankan kamu untuk menghidupkan efek 3D di 3DS mu walaupun sebenarnya tanpa gimmick 3D ini grafisnya sudah enak dipandang.

Gameplay
Seperti game kirby lainnya, pada Kirby Triple Deluxe jalan cerita yang diusung juga sangat simple dan sederhana. Pada suatu hari, setelah menjalankan berbagai aktivitasnya, Kirby tertidur di rumahnya. Saat ia tertidur, muncullah pohon kacang raksasa dari bawah tanah sehingga rumah kirby pun ikut terangkat keatas. Pagi harinya, kirby yang menyadari rumahnya sudah tidak berada di tanah lagi berlari keluar dan melihat istana King dedede berada di sana yang juga terangkat gara-gara pohon kacang raksasa. Dan petualangan Kirby pun Dimulai.


Pada game ini, kamu akan berperan sebagai kirby dan tugas kamu ialah menyelesaikan semua level yang ada. Setiap level berisi musuh dan teka-teki sederhana yang berbeda-beda. Untuk mengalahkan musuh yang ada, kamu bisa menghisap musuh tersebut dan memakanya. Uniknya, jika musuh yang kamu makan mempunyai kemampuan khusus, kamu bisa menggunakan kemampuan musuhmu tadi. Di sepanjang pertulangan kirby banyak sekali musuh dengan kemampuan khusus yang berbeda-beda, Jadi jangan lupa menukar kemampuan khusus tersebut dengan kemampuan khusus lainnya sesuai dengan kondisi level yang ada. Soal teka-teki sederhana, teka-teki yang diberikan tidak terlalu sulit, jika kamu menggunakan logika kamu maka semua teka-teki dapat kamu selesaikan dengan mudah.




Fitur
Sebenarnya, terdapat 3 buah game dalam game ini. Yang pertama tentu saja game utama yang mencertakan pertualangan kirby. Yang kedua game berjudul Kirby Fighters, Kirby Fighters merupakan game Fighting antar type perubahan wujud Kirby saat menyerap musuhnya. Sekilas gameplaynya seperti Super Smash Bros. Bedanya, game ini menggunakan bar darah beda dengan Smash Bros dan juga game ini hanya menyajikan pertarungan antar kirby. yang terakhir game berjudul King Dedede Drum Dash. Pada game ini kamu bertugas mengontrol King Dedede melompat dengan menginjak drum sambl mengumpulkan koin. Untuk mendapatkan skor tinggi, kamu perlu melompat sesuai dengan ritme back song yang dimainkan.





Harga
Game ini bisa kamu boyong dengan harga 500 ribuan untuk game baru yang masih bersegel. jika Menurut kamu harga game ini kemahalan, kamu bisa mencari seconhandnya dengan harga Rp 350.000 saja.

Kesimpulan
Kirby Triple Deluxe merupakan salah satu game Platformer Side Scrolling atraktif buatan Nintendo. Gameplaynya yang fun dan grafisnya yang penuh warna serta gameplaynya yang simple dapat membuat kamu sejenak melupakan pekerjaan. Ditambah lagi karakternya yang lucu dan menggemaskan dapat menjadi pelepas stress di saat penat..



*Screnshoot berasal dari google.com karena susahnya pengambilan screenshot dari 3DS

Minggu, 06 September 2015

Feature : Konsol Game Portable VS Smartphone


Sebelum dunia memasuki era Smartphone yang ditandai munculnya Ponsel ber OS Android dan iOS, Pasar portable gaming dikuasai oleh Nintendo dan Sony dengan PSP dan Nintendo DS. Namun sekarang, eksistensi handheld kedua perusahaan besar tersebut terganggu dengan mulai menjamurnya pemakaian smartphone. Jika kita melihat rata-rata spesifikasi smartphone zaman sekarang, 3DS dan PS Vita yang merupakan produk terbaru dari kedua perusahaan tersebut terlihat inferior. Lantas, apakah ini berarti disisi gaming experince 3DS dan PS Vita memang inferior?

Pada awal naik daunnya Smartphone, kita disuguhkan dengan sederet game mobile berkualitas. Jika ingin memainkan game RPG ada Eternal Legacy dan Chaos Ring. Mau action ada gangstar, hero of sparta dan judul keren lainnya. Bahkan, Judul game AAA yang biasa kita jumpai di Console juga dirilis di Smartphone. Sebut saja Need For Speed, Asassin Creed, Rayman, dan Sonic. Jika kamu memang Hardcore gamer kamu pasti akan dimanjakkan sekali dengan judul-judul game yang ada diatas. Apalagi kamu bisa memainkan judul-judul game itu kapanpun dan dimanapun kamu mau. Tidak hanya itu, franchise game exclusive untuk smartphone juga mulai bermunculan. Siapa yang tidak kenal dengan Modern Combat, dan N.O.V.A?. Apalagi setiap tahunnya franchise-franchise game exclusive mobile tersebut mendapatkan sequelnya sendiri. Saat itu tidak sulit mencari game dengan kualitas bagus di Smartphone.

Tidak salah memang saat itu banyak yang mengatakan masa depan video game ada di platform mobile. Line-up game yang terus berkembang dan spesifikasi smartphone yang tiap tahunnya makin meningkat membuat siapapun pasti akan setuju dengan pernyataan tersebut. Apalagi penjualan 3DS dan PS Vita yang mandek ditempat walaupun saat itu spesifikasi keduanya masih bisa dibandingkan dengan spesifikasi smartphone kala itu.

Namun selanjutnya, 3DS bisa bangkit dengan dirilisnya berbagai game yang nantinya menjadi System seller. Juga PS Vita yang dengan perlahan mulai kembali mendapatkan popularitasnya di wilayah asia. Dan bisa kita tebak, keduanya masih bertahan sampai sekarang.

Tidak seperti yang di prediksikan sebelumnya, perkembangan Smartphone cenderung menagalami kemunduran. Format game yang sebelumnya didominasi oleh game Premium sekarang menjadi Freemium dan sebagian besar game yang ada di Google Play dan Apple Store ber genre Casual Games. Dari sekian banyaknya judul yang ada, game dengan kualitas konsol jumlahnya dapat kita hitung dengan jari.

Nah itu tadi sedikit sejarah perkembangan dari kedua Platform. Jadi, bagaimana dengan pengalaman bermain di kedua platform tersebut?

Jika membahas tentang kontrol, Nintendo 3DS dan PS Vita masih berada di atas Smartphone. Kenyamanan tombol fisik tidak akan dapat ditandingi oleh kontrol dengan menggunakan touchscreen. Khusunya untuk genre Action dan FPS. Untuk genre RPG hal ini masih dapat ditolerir karena game dengan genre ini tidak membutuhkan kontrol yang kompleks. Walaupun kamu memakai gamepad tambahan sekalipun untuk Smartphone kamu, pengalaman bermain yang akan kamu dapatkan masih tidak akan bisa menandingi 3DS dan Vita karena kontrol game smartphone rata-rata untuk dimainkan menggunakan layar Touchcreen.

Dari sisi grafis pun, Smartphone harus mengakui keunggulan konsol seperti Playstation Vita. Walaupun kamu membandingkannya dengan Nvidia Shield Sekalipun. Developer yang membuat game di Konsol game rata-rata mendorong hardware konsol game tersebut sampai ke batas tertingginya. Sementara pengembangan game pada Smartphone cenderung berkiblat pada spesifikasi rata-rata Smartphone yang beredar di pasaran. Selain itu, riset yang dilakukan untuk membuat game pada konsol rata-rata bisa mencapai tahunan. Bandingkan dengan rata-rata pengembangan game Smartphone yang pengembangannya singkat. Itulah mengapa harga game pada konsol game lebih mahal dibandingkan game Smartphone. Ada juga beberapa game Smartphone yang berkualitas tinggi dengan rasa game konsol, Contohnya Chaos Ring III. Lagi-lagi game seperti ini hanya dapat kamu temukan dengan jumlah yang terbatas di Smartphone kamu.

Keunikan, konten dan gaming experience. Itulah yang dicari oleh rata-rata gamer. Hal ini tentunya tidak akan dapat kamu temukan dengan mudah di Smartphone. Lain cerita pada konsol game portable. Nintendo dan Sony terkenal akan keunikan game-game besutannya. Kamu tidak akan bisa menemukan game Mario, Kirby, Killzone, ataupun Uncharted di Platform mobile. Walaupun game dengan genre sejenis banyak beredar di toko aplikasi yang diseidakan Smartphone kamu, tapi kualitasnya tidak mendekati kualitas franchise yang ada di konsol. Bicara soal keunikan, 3DS dan PS Vita menyuguhkan fitur-fitur menarik yang dapat menyokong gameplay yang ada. 3DS dengan Dual Layar yang bagian bawahnya Touchscreen dan bagan atas dengan fungsi 3D serta PS Vita dengan Touchpad kapasitif dibelakangnya. Gimmick yang disediakan keduanya dapat membuat gameplay game lebih menarik dan hal ini lagi-lagi tidak akan dapat kamu temukan di Smartphone

Kesimpulan
Tidak adil memang membandingkan handheld yang memang dibuat khusus untuk bermain game dengan Smartphone yang fungsinya lebih Universal. Tapi, mengingat spesifikasi smartphone zaman sekarang yang lebih superior dari kedua konsol game portable yang beredar saat ini dan juga ada statement yang menagatakan "Moble game is better than console" membuat saya tertarik mengkomparasi keduanya. Dan ternyata perkembangan Mobile gaming di Smartphone cenderung menurun dari tahun ketahun. Berbanding terbalik dengan 3DS dan Vita yang library gamenya cenderung mengalami perkembangan. Untuk saat ini, Jika kamu seorang gamer yang menginginkan pengalaman bermain game dimanapun dan kapanpun kamu mau secara maksimal, 3DS dan PS Vita masih menjadi pilihan utama kamu walaupun Smartphone juga masih memiliki potensi dimasa yang akan datang.


*gambar dari google.com
**3ds dan vita digunakan disini sebagai bahan pembanding antara Smartphone dan konsol game portable.





Jumat, 04 September 2015

The IDOLM@STER Cinderella Girls: Starlight Stage Rilis di Google Play



Game idol rhytm yang satu ini sekarang sudah bisa kamu unduh secara gratis di Google Play. Game ini mengusung system Free to Play dengan item berbayar di dalamnya yang dapat kamu beli secara opsional. Tampilan visualnya yang sudah mengusung grafis 3D menjadi poin tersendiri jika dibandingkan dnegan game sejenis di Google Play seperti Love live. Sayangnya, game ini masih berbahasa jepang dan kabarnya belum diketahui apakah game ini akan mendapatkan versi bahasa inggrisnya.

Untuk lebih jelasnya, kamu bisa melihat trailer di bawah ini. :


Link Download : Google Play

Kamis, 03 September 2015

Pokemon Shuffle Mobile Review : Pijakan Pertama Nintendo di Platform Mobile


Setelah sebelumnya dirilis untuk Nintendo 3DS, Nintendo merilis Pokemon Shuffle Mobile khusus untuk iOS dan Android. Perlu kamu ketahui, game ini merupakan game pertama yang dirilis Nintendo di Platform Mobile. Lantas, seperti apa game pertama yang dirilis Nintendo di Platform Mobile ini? Apakah game ini pantas dimainkan untuk mengisi waktu luang kamu?

Grafis
Seperti pada versi 3DSnya, game ini menggunakan grafis 2D. Grafis yang ditampilkan di Versi Mobile Pokemon Shuffle lebih baik dibandingkan versi 3DSnya. Hal ini dapat dimaklumi karena rendahnya resolusi layar 3DS. Bandingkan dengan rata-rata resolusi smartphone zaman sekarang yang minimal mengusung resolusi 480p dengan kerapatan 250ppi keatas.



Pada versi mobile ini, Jaggies yang kita rasakan di versi 3DSnya sudah  hilang sepenuhnya. Gambar yang ada terlihat tajam dan enak dipandang dibandingkan versi 3DSnya yang ngeblur. Memang tidak adil membandingkan 3DS yang usianya sudah menginjak 4 tahun dengan Smartphone zaman sekarang yang hardwarenya masih segar.

Gameplay
Pokemon Shuffle ialah game bergenre  3 Match Up Puzzle dengan tema Pokemon didalamnya. Dalam game ini, kamu bertugas menangkap Pokemon yang kamu lawan di tiap levelnya. Untuk mengalahkan Pokemon itu, kamu harus menyerangnya dengan mencocokkan 3 atau lebih  ikon Pokemon yang ada. Ikon Pokemon dilambangkan dengan kepala Pokemon yang tiap-tiap jenisnya mempunyai ikonnya sendiri. Jika kamu membuat combo, damage serangan yang kamu lancarkan akan semakin besar. Perlu kamu ingat, kamu memiliki batasan Move yang ditiap levelnya berbeda. Jadi, kamu harus menyusun strategi dengan matang agar pokemon incaranmu dapat kamu tangkap. Combo dan sisa move sangat berpengaruh dalam keberhasilanmu menangkap Pokemon.


Perlu kamu ketahui, game ini berjenis Freemium yang berarti game ini dapat kamu download secara gratis di Google Play dengan integrasi IAP didalamnya. Setiap kamu memainkan game ini, kamu akan kehilangan 1 hati. Jika kamu kehabisan hati, kamu harus menunggu selama 30 menit untuk setiap hati. Perlu diingat, kamu hanya dapat menyimpan maksimal 5 hati. Jika kamu sudah memiliki 5 hati, maka hati akan berhenti beregenerasi. Jika kamu tidak tahan menunggu, kamu bisa memanfaatkan fasilitas IAP dalam game ini. Selain untuk meregenarasi hati, fasilitas IAP ini dapat kamu gunakan juga untuk membeli Power-up




Fitur
Satu yang menjadi daya tarik dari game ini ialah elemen Pokemon yang ada didalamnya. Jika selama ini Franchise pokemon hanya bisa kamu nikmati di console game besutan Nintendo, maka kali ini kamu berkesempatan menikmatinya di Smartphone kamu. Apalagi elemen RPG ala Pokemon yang ada di game ini sangat lengkap. Mulai dari Atribute sampai dengan sistem level yang ada.


Satu lagi fitur yang tersedia ialah Mega Evolution!. Kamu bisa mengevolusikan Pokemonmu ke bentuk mega dengan syarat menggunakan item Stone. Jika Pokemon kamu sudah bisa berubah ke bentuk mega, untuk merubahnya dalam permainan kamu hanya perlu mengisi bar yang ada dengan mencocokkan ikon pokemon yang sudah mempelajari Mega Evolution. Saat memasuki mode Mega Evolution, damage serangan yang kamu lancarkan akan meningkat drastis.

Harga
Game ini dapat kamu download secara gratis melalui Google Play dengan integrasi In Aplication Purchase di dalamnya.


Kesimpulan
Pokemon Shuffle dipilih oleh Nintendo untuk menjadi game pertama mereka di Platform Mobile. Dengan mengandalkan elemen Pokemon di dalamnya game ini mencoba peruntungannya di genre Casual Game. Gameplay yang kompleks serta masuknya semua unsur pokemon membuat game ini layak kamu coba.




Rabu, 02 September 2015

Little Battle Experience 3DS : Custom LBX Mu Sendiri


Setelah tahun 2011 lalu dirilis di region 2 Jepang, Level-5 memutuskan membawa kembali Danball Senki ke wilayah barat dengan nama Little Battle Experience. Lokalisasi Game yang menyuguhkan pertarungan antar robot mini yang disebut LBX ini bisa dikatakan sudah sangat telat mengingat di jepang sana game ini sudah mengeluarkan sequel ke tiganya. Lantas, apakah game ini masih layak kamu mainkan?

Grafis
Little Battle Experience mengusung grafis 3D dengan pewarnaan yang colorful. Pewarnaan yang sangat cerah ini membuat game ini terlihat sangat menarik apalagi di mata anak-anak. Tapi, karena layar 3DS yang masih menggunakan Low Resolution Screen, Kamu pasti akan melihat jaggies di mana-mana, apalagi saat arena pertarungan yang mengusung latar tempat di dalam kota. Warna yang cerah ini menjadi boomerang tersendiri, Jika game ini dirilis untuk Playstation Vita Pasti akan lain ceritanya. Saat slider 3D dihidupkan, jaggies yang terlihat malah semakin parah. Saya menyarankan kamu mematikan saja efek 3D saat gameplay verlangsung. Hidupkan saja saat Cut Scene ataupun CGI pada game ini. Cut Scene dan CGI pada game ini malahan terlihat lebih bagus dengan efek 3D.


Gameplay
Di game ini kamu akan berperan sebagai Van Yamano, Seorang anak pecinta LBX yang tidak diperbolehkan memiliki LBX oleh orang tuanya karena suatu kejadian. Saat dalam perjalanan pulang ke rumah Ia diberikan cover Misterius oleh perempuan yang tidak dikenalnya. Saat dibuka ternyata isinya LBX misterius yang belum diketahui type dan jenisnya. Dari sinilah pertualangan Van dimulai.

Game ini menyuguhkan gameplay yang sangat mirip dengan game Level-5 lainnya. Jika kamu pernah memainkan Inzauma Eleven, gameplay Little Battle Experience tidak jauh berbeda. Kamu bisa menjelajah Dunia di dalam game ini dengan bebas. Kamu juga bisa berduel dengan AI yang ditebar di seluruh map yang ada.

Quest yang diberikan ditampilkan dan dijelaskan dengan sangat gamblang. Kamu hanya perlu mengikuti tanda panah yang ditunjukkan di peta pada layar bawah 3DS mu untuk menyelesaikan quest. Perintah quest juga di tampilkan di sudut bawah layar atas 3DS mu.



Inti dari permainan ini ialah pertarungan antar robot mini yang disebut LBX. Jika kamu sudah menonton anime nya, kamu pasti sudah bisa menenbak seperti apa sistem pertarungan di game ini. Ya, Game ini menyajikan pertarungan antar robot yang bisa kamu kontrol secara full seperti game gundam dengan elemen RPG di dalamnya. Untuk memenangkan pertarungan, kamu hanya perlu membuat KO lawanmu sesuai dengan peraturan yang sudah diberitahukan sebelumnya. Mengenai peraturan, Game ini mempunyai beberapa jenis aturan pertandingan seperti unlimited battle, 3 on 3 dan peraturan lainnya yang dapat kamu nikmati

Dalam mode pertarungan pun kamu bisa menggunakan Item yang disebut Item Rountine yang hanya berkapasitas 4 buah item saja. Item Rountine dapat kamu set di dalam menu yang telah tersedia ataupun sebelum dimulainya pertarungan. Selain Item Rountine, kamu juga bisa menggunakan serangan spesial yang disebut Special Attack Rountine. Serangan spesial ini jenisnya bervariasi sesuai dengan senjata yang kamu kenakan dan juga level karakter kamu.



Elemen RPG yang tersedia juga cukup lengkap. Seperti tersedianya sistem Elemen, Sistem level character dan juga kamu dapat mengkustom LBX mu sesuai dengan imajinasimu sendiri. Bagi saya yang dulu pernah menonton animenya, fitur ini menjadi kesenangan tersendiri.

Fitur
Game ini mensupport fitur Local Multiplayer dengan menggunakan wifi 3DS mu sampai dengan 6 Player. Sayang sekali game ini tidak menyediakan fitur Online Multiplayer. Dengan melihat potensi yang ada, pastinya Online battle di game ini akan terasa kompetitif.

Harga
Game ini dibanderol dengan harga Rp. 500.000 untuk versi Region 1 nya. Kamu juga dapat membeli game ini di Nintendo E-shop.

Kesimpulan
Game ini sangat cocok untuk kamu penggemar anime mecha asal jepang. Walaupun terkesan Childish, game ini mempunyai banyak sekali Value yang pastinya membuat kamu betah memainkannya. Cerita yang menarik dan sistem yang kompleks membuat game ini worth untuk dibeli. Game ini juga tak lepas dari kekurangan, Grafis yang kadang-kadang terlihat jaggies di beberapa sisi dan mode 3D yang juga kurang sip membuat nilai appealnya sedikit berkurang.


Note : Image dari google.com dikarenakan sulitnya mengambil Screenshot langsung dari 3DS